Jelang Tutup Tahun, BMW Indonesia Resmi Perkenalkan Mobil Dan President Director Terbaru

 

 

BMWGI


Otojatim- BMW Group Indonesia dengan bangga mengumumkan pencapaian penting yang menandai tahun 2024 sebagai tahun bersejarah bagi perusahaan. Dimulai dengan peluncuran kendaraan listrik terbaru BMW, layanan BMW Individual Two-Tone Finish untuk pelanggan BMW Seri 7, hingga serah terima jabatan tertinggi di BMW Group Indonesia.

BMW Indonesia hadirkan BMW i5 Touring, sedan bisnis paling laris di dunia kini hadir dalam varian Touring yang serbaguna dan full-listrik. Selain itu, BMW Indonesia juga hadirkan layanan eksklusif BMW Individual Two-Tone Finish yang tekankan kemewahan dan dapat disesuaikan dengan keinginan pemilik. BMW Seri 7 dengan Individual Two-Tone Paint Finish dikustomisasi melalui kerjasama eksklusif dengan BMW Ultima, menawarkan personalisasi tak tertandingi dalam kategori sedan mewah.

Di kesempatan yang sama juga dilakukan serah terima jabatan dari Ramesh Divyanathan kepada President Director baru yaitu Peter Medalla, yang mulai menjabat secara resmi mulai 18 September 2024. Acara penting ini dihadiri oleh jajaran manajemen, dari BMW Group Asia diwakili Lars Nielsen, Managing Director BMW Group Asia,seluruh jajaran manajemen BMW Indonesia, dan jajaran manajemen BMW Ultima.

 

Pada kata sambutannya, Lars Nielsen, Managing Director BMW Group Asia, mengatakan, “Di hari ini, BMW Indonesia dengan bangga meluncurkan dua model terbarunya. Yang pertama adalah BMW Seri 5 Touring, generasi keenam yang kini tampil lebih progresif dari sebelumnya. Kendaraan ini menghadirkan inovasi digital mutakhir, sistem terdepan untuk berkendara dan parkir otomatis, serta peningkatan keberlanjutan di seluruh siklus hidup produk. Untuk pertama kalinya, BMW Seri 5 Touring juga hadir dengan penggerak sepenuhnya listrik dalam bentuk BMW i5 Touring.

 

Kami juga memberikan opsi personalisasi tambahan dengan menghadirkan layanan BMW Individual Two-Tone Finish khusus untuk Anda pemilik BMW Seri 7, baik dalam versi konvensional maupun versi listrik, hasil kerja sama dengan BMW Ultima. Jadi, sedan mewah yang sudah memiliki performa tinggi dan teknologi canggih, dapat kian dipersonalisasi dengan berbagai pilihan warna yang memukau.

 

Dengan menghadirkan layanan BMW Individual Two-Tone Finish khusus BMW Seri 7, BMW Group Indonesia sekali lagi membuktikan komitmen kami untuk terus berinovasi dan menghadirkan kendaraan yang memenuhi kebutuhan serta harapan pelanggan di segmen premium.”

Managing Director BMW Ultima, Peter Anugrah, mengucapkan, “Sebagai satu-satunya Approved BMW Bodyshop di Indonesia, BMW Ultima merasa bangga karena telah dikenal dengan keahlian kami dalam menghadirkan hasil akhir berkualitas tinggi yang memenuhi standar global BMW. Dengan menggunakan teknologi terkini dan teknik pengecatan presisi tinggi, BMW Ultima memastikan bahwa setiap kendaraan yang keluar dari bengkel kami memiliki tampilan yang sempurna.

 

Layanan BMW Individual Two-Tone Finish ini tidak hanya menambah keindahan visual pada BMW Seri 7, tetapi juga mencerminkan personalisasi tingkat tinggi yang dapat disesuaikan dengan preferensi pelanggan. Setiap kendaraan yang dilengkapi dengan two-tone finish ini adalah cerminan dari gaya dan selera pemiliknya, menjadikannya lebih dari sekadar alat transportasi, tetapi juga sebuah karya seni yang unik.”

 

Lars kemudian melanjutkan, “Pada hari ini, BMW Group Indonesia juga dengan bangga mengumumkan penunjukan Peter Medalla sebagai Presiden Direktur baru BMW Group Indonesia. Peter Medalla menggantikan Ramesh Divyanathan, yang telah memimpin operasi di Indonesia dengan dedikasi dan berbagai rekor penjualan melampaui 5.000 unit. Di bawah kepemimpinannya, BMW juga menjadi pemimpin pasar kendaraan listrik premium di Indonesia dan memperkuat jaringan dilernya. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ramesh Divyanathan atas kepemimpinan dan kontribusinya yang luar biasa untuk BMW Group Indonesia.

 

Kami sangat senang menyambut Peter Medalla sebagai Presiden Direktur baru BMW Group Indonesia. Pengalaman industri yang luas dan kemampuan kepemimpinan yang telah terbukti menjadikannya orang yang tepat untuk melanjutkan momentum dan membawa perusahaan ke kesuksesan yang lebih besar di Indonesia.”





LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi